PERHATIAN!...Hati-hati terhadap penipuan. Hindari Lowongan Kerja yang meminta Anda Transfer Sejumlah uang | Jika menemukan bisa dipastikan hal tersebut adalah penipuan

Tuesday, July 14, 2015

Dibalik angka 4 dan 6

Situasi persaingan bisnis semakin kedepan semakin menggila, Banyak produk/jasa dan sumber daya manusia dari berbagai perusahaan akan bersaing. Pasar menjadi semakin kompetitif dan pelanggan semakin banyak pilihan produk/jasa. Kalau sudah begini, para pelaku perbankan yang akan pusing tujuh keliling karena semakin banyak pesaing.
Pelaku perbank-kan harus mampu mengolah waktu dan sumber daya yang ada untuk melakukan prospecting, presenting, dan juga closing. Tanpa pengolaan yang profesional akan sulit mencapai target yang diinginkan. 
Selain sumber daya dan waktu yang harus diperhatikan oleh perbankan adalah proses yang berlangsung, pemesanan produk, penagihan, dan layanan pelanggan. Faktor-faktor tersebut menjadi tolak ukur keberhasilan perbank-kan untuk melayani pelanggan, selain itu faktor-faktor tersebut akan mencerminkan budaya kerja perusahaan perbankan yang bersangkutan semakin baik budaya kerja yang telah di tetapkan oleh perbankan maka semakin baik pula service yang akan diberikan kepada konsumen.

Kita ambil contoh budaya perusahaan perbankan nasional yaitu BNI yang sering disebut dengan "Prinsip 46" yang menjadi tuntunan Perilaku Insan BNI, berikut ulasannya:
Angka "4" (Empat) yang mencerminkan "4 Nilai Budaya Kerja"
  1. PROFESIONALISME :
  2. INTEGRITAS
  3. ORIENTASI PELANGGAN
  4. PERBAIKAN TIADA HENTI
Anggka "6" (Enam) yang mencerminkan "6 Nilai Perilaku Utama Insan BNI"
  1. MENINGKATKAN KOMPETENSI dan MEMBERIKAN HASIL YANG TERBAIK
  2. JUJUR, TULUS, dan IKHLAS
  3. DISIPLIN, KONSISTEN, dan BERTANGGUNG JAWAB
  4.  MEMBERIKAN LAYANAN TERBAIK MELALUI KEMITRAAN YANG SINERGIS
  5. SENANTIASA MELAKUKAN PENYEMPURNAAN
  6. KREATIF dan INOVATIF 
Setiap Nilai Budaya Kerja BNI memiliki Perilaku Utama yang merupakan acuan bertindak bagi seluruh Insan BNI, 6 (enam) Perilaku Utama Insan BNI adalah : 

4  NILAI
BUDAYA KERJA BNI
6 NILAI PERILAKU UTAMA
 INSAN BNI
Profesionalisme
(Professionalism)
  • Meningkatkan Kompetensi dan Memberikan Hasil Terbaik
Integritas
(Integrity)
  • Jujur, Tulus dan Ikhlas
  • Disiplin, Konsisten dan Bertanggungjawab
Orientasi Pelanggan
(Customer Orientation
)
  • Memberikan Layanan Terbaik Melalui Kemitraan yang Sinergis
Perbaikan Tiada Henti
(Continuous Improvement)
  • Senantiasa Melakukan Penyempurnaan
  • Kreatif dan Inovatif
(sumber: http://bni.ac.id)


Baru saya sadari bahwa pelayanan yang ada di BNI ternyata berlandaskan pada angka 46 tesebut, dan ini sangat saya rasakan ketika saya mengalami masalah maka karyawan BNI melayani dengan sangat profesional. ternyata angka 46 inilah kuncinya. 
JUJUR saya adalah salah satu nasaba BNI dengan tabungan BNI taplus mahasiswa. tahun lalu saya mengalami 5 kali tertelannya kartu tabungan saya dan saat saya mengurusnya perlakuan yang saya dapatkan sangatlah memuaskan mulai dari sekuriti sampai pegawai tetapnya bekerja secara profesional menlayani pelanggan. Mungkin inilah mengapa BNI menjadi salah satu bank yang sangat dipercaya oleh masyarakat Indonesia.
oke sekian tulisan saya kali ini mengenai judul dibalik angka 4 dan 6 yang ada pada perusahaan BUMN perbankan nasional BNI, semoga tulisan ini menjadi informasi yang bermanfaat bagi kita dan menambah wawsan kita mengenai pentingnya profesionalisme dalam dunia kerja. 

AKHIR KATA: 
QUOTE BUMN BERPRESTASI BNI---->

  1. Bank yang PROFESIONAL
  2. Bank yang ter- INTEGRITAS
  3. Bank yang ber-ORIENTASI PELANGGAN
  4. Bank yang selalu melakukan PERBAIKAN TIADA HENTI
  1. Bankn yang selalu MENINGKATKAN KOMPETENSI dan MEMBERIKAN HASIL YANG TERBAIK
  2. Bank yang JUJUR, TULUS, dan IKHLAS
  3. Bank yang DISIPLIN, KONSISTEN, dan BERTANGGUNG JAWAB
  4. Bank yang selalu MEMBERIKAN LAYANAN TERBAIK MELALUI KEMITRAAN YANG SINERGIS
  5. Bank yang SENANTIASA MELAKUKAN PENYEMPURNAAN
  6. Bank yang memiliki KREATIFITAS dan INOVATIF yang tinggi

No comments:

Post a Comment